Telkomsel Umumkan Best Talents Program IndonesiaNEXT Season 7 | OBRLANBISNIS.com — Rangkaian program unggulan Corporate Social Responsibility (CSR) Telkomsel, yakni IndonesiaNEXT Season 7 yang telah berlangsung pada Desember 2022 hingga Juli 2023 sampai pada puncaknya dengan mengumumkan 32 digital talent terbaik dari total 6.648 peserta dalam Acara Crowning Session IndonesiaNEXT Season 7, yang sekaligus juga mengumumkan kick off keberlanjutan Program IndonesiaNEXT Season 8, di Jakarta, 18 Juli 2923.
Melalui Program IndonesiaNEXT, Telkomsel mempertegas komitmen berkelanjutannya sebagai digital social impact enabler yang konsisten berkontribusi nyata dalam mendukung pengembangan talenta digital Tanah Air dengan memberikan akses pada peningkatan kompetensi dan kapabilitas digital.
REKOMENDASI: Telkomsel Awards 2023 Ajak Pelanggan Memilih Talenta Kreatif Favorit di Ekosistem Digital Indonesia
Program IndonesiaNEXT Season 7 mengusung tema #WeAreTheNext yang memiliki fokus pada pengembangan digital skill talenta muda untuk dapat membawa perubahan yang berdampak bagi Indonesia dan mampu bersaing di sektor dunia digital, sehingga dapat mendorong pertumbuhan ekonomi digital nasional yang berkelanjutan.
Pada puncak gelaran Crowning Session IndonesiaNEXT Season 7, Telkomsel mengumumkan dan memberikan penghargaan kepada 32 digital talent peraih best talents Program IndonesiaNEXT yang merupakan mahasiswa dan talenta digital terpilih dari 321 perguruan tinggi Indonesia.
Para best talents tersebut telah melalui serangkaian proses, mulai dari ujian International Certification, Soft Skills Assessment, hingga Qualification Panels. IndonesiaNEXT juga mengukuhkan mahasiswa dari Institut Teknologi Bandung yang bernama Patrick Segara sebagai Best of The Best Talent Program IndonesiaNEXT Season 7 yang telah membuktikan kompetensi dan kapabilitas digitalnya melalui pembuatan presentasi untuk ide solusi berbasis teknologi kesehatan (HealthTech) yang berjudul “DiaCare One Stop Solution for Diabetes Care Through Comprehensive Digital Ecosystem” untuk menghadirkan solusi bagi berbagai penderita diabetes di Indonesia.
Direktur Human Capital Management Telkomsel, R Muharam Perbawamukti mengatakan, Indonesia merupakan salah satu negara yang membutuhkan talenta digital cukup besar dalam menyongsong era industri 4.0 dan bekal untuk meningkatkan nilai ekonomi digital Tanah Air.
REKOMENDASI: Telkomsel POIN Cuan Hepi
Berdasarkan riset Asian Development Bank[1] yang dilakukan di lima negara, yaitu Bangladesh, India, Indonesia, Filipina, dan Amerika Serikat, menemukan hampir 75 persen pemberi kerja membutuhkan talenta digital dengan keterampilan dasar, menengah, hingga lanjutan.
“Melalui IndonesiaNEXT, Telkomsel berkomitmen untuk terus berkontribusi membuka peluang dalam meningkatkan kompetensi, keterampilan, dan kapabilitas talenta muda Indonesia agar dapat menjadi talenta digital yang berkualitas dan berdaya saing global. Hal ini juga sejalan dengan target pemerintah untuk meningkatkan kualitas SDM nasional yang memiliki keterampilan digital agar dapat mencapai Indonesia Emas 2045 mendatang,” ucapnya.
Selama pelaksanaan Program IndonesiaNEXT Season 7 sejak Desember 2022, seluruh peserta yang berasal dari 321 universitas dan perguruan tinggi yang mencakup 38 provinsi di Indonesia, telah mengikuti berbagai kegiatan, seperti National Webinar, Training, Area Bootcamp, National Bootcamp, hingga Crowning Session.
Selain itu, seluruh peserta yang terpilih telah memperoleh pelatihan hard skill untuk mendapatkan sertifikasi nasional Digital Marketing dari Badan Nasional Sertifikasi Profesi (BNSP), sertifikasi internasional Google Search Engine Optimization (SEO), Microsoft Office, Adobe Associate, serta User Interface & User Experience (UI/UX).
Para peserta juga mendapatkan pelatihan soft skill untuk mengasah kemampuan public speaking, entrepreneurship, dan logical & creative thinking melalui materi pelatihan Powerful Presentation, Complex Problem Solving, dan Logical & Creative Thinking.
REKOMENDASI: Kolaborasi Telkomsel Buka Peluang Ekosistem Entrepreneur Startup Indonesia
“Telkomsel mengucapkan selamat kepada seluruh peserta Program IndonesiaNEXT Season 7 yang telah terpilih sebagai pemenang, semoga seluruh pelatihan dan sertifikasi yang didapat akan membuka peluang lebih luas bagi talenta digital muda Indonesia untuk mengoptimalkan potensi dirinya, sehingga dapat menjadi talenta digital yang mampu berkontribusi nyata pada kemajuan Bangsa Indonesia,” pungkas Muharam.
IndonesiaNEXT sebagai bagian dari program CSR unggulan Telkomsel ditujukan bagi mahasiswa untuk mengolah potensi keahlian, serta meningkatkan kepercayaan diri sebagai talenta digital yang berdaya saing.
Sejak awal pelaksanaannya pada tahun 2016, Program IndonesiaNEXT telah menjangkau 38 provinsi dengan total pendaftar mencapai lebih dari 79 ribu mahasiswa dari 3.227 perguruan tinggi di seluruh Indonesia.
IndonesiaNEXT juga telah memberikan sertifikasi keahlian professional bertaraf internasional kepada lebih dari 6.500 mahasiswa, 200 dosen dan tenaga pengajar, serta pelatihan hingga sertifikasi lainnya melalui inspiring seminar/webinar kepada lebih dari 28 ribu peserta dan hard skill training kepada lebih 16.700 peserta.
Informasi lebih lanjut mengenai Program IndonesiaNEXT dapat diakses pada laman indonesianext.co.id dan media sosial IndonesiaNEXT (Instagram @indonesia_next, Facebook Indonesia NEXT, Twitter @indonesia_next, Linkedin IndonesiaNEXT, dan YouTube Indonesia NEXT). ***
Telkomsel Announces Best Talents Program IndonesiaNEXT Season 7 | OBRLANBISNIS.com — Telkomsel’s series of flagship Corporate Social Responsibility (CSR) programs, namely IndonesiaNEXT Season 7 which took place from December 2022 to July 2023 reached its climax by announcing the 32 best digital talents out of a total of 6,648 participants at the IndonesiaNEXT Season 7 Crowning Session Event, which also announced the kick off of the continuation of the IndonesiaNEXT Season 8 Program, in Jakarta, July 18, 2923.
Through the IndonesiaNEXT Program, Telkomsel reinforces its ongoing commitment as a digital social impact enabler that consistently makes a real contribution in supporting the development of digital talents in the country by providing access to increased digital competencies and capabilities.
The IndonesiaNEXT Season 7 program carries the theme #WeAreTheNext which focuses on developing digital skills for young talent to be able to bring impactful changes to Indonesia and be able to compete in the digital world sector, so as to encourage sustainable growth in the national digital economy.
At the peak of the Crowning Session IndonesiaNEXT Season 7, Telkomsel announced and awarded 32 digital talents who won the best talents of the IndonesiaNEXT Program, who are selected students and digital talents from 321 Indonesian universities.
These best talents have gone through a series of processes, starting from the International Certification exam, Soft Skills Assessment, to Qualification Panels. IndonesiaNEXT also confirmed a student from the Bandung Institute of Technology named Patrick Segara as the Best of The Best Talent Program for IndonesiaNEXT Season 7 who has proven his competence and digital capabilities by making a presentation for health technology-based solution ideas (HealthTech) entitled “DiaCare One Stop Solution for Diabetes Care Through Comprehensive Digital Ecosystem” to present solutions for various diabetics in Indonesia.
Director of Human Capital Management at Telkomsel, R Muharam Perbawamukti said, Indonesia is one of the countries that needs a large enough digital talent in welcoming the industrial era 4.0 and provisions to increase the value of the country’s digital economy.
Based on research by the Asian Development Bank[1] conducted in five countries, namely Bangladesh, India, Indonesia, the Philippines and the United States, found that nearly 75 percent of employers need digital talent with basic, intermediate, and advanced skills.
“Through IndonesiaNEXT, Telkomsel is committed to continuing to contribute to opening up opportunities in improving the competence, skills and capabilities of young Indonesian talents so that they can become digital talents with quality and global competitiveness. This is also in line with the government’s target to improve the quality of national human resources who have digital skills so that they can reach the next Golden Indonesia 2045,” he said.
During the implementation of the IndonesiaNEXT Season 7 Program since December 2022, all participants from 321 universities and tertiary institutions covering 38 provinces in Indonesia have participated in various activities, such as the National Webinar, Training, Area Bootcamp, National Bootcamp, to the Crowning Session.
In addition, all selected participants have received hard skills training to obtain a National Digital Marketing certification from the National Professional Certification Agency (BNSP), international certifications for Google Search Engine Optimization (SEO), Microsoft Office, Adobe Associate, and User Interface & User Experience (UI/UX).
The participants also received soft skill training to hone public speaking, entrepreneurship, and logical & creative thinking skills through Powerful Presentation, Complex Problem Solving, and Logical & Creative Thinking training materials.
“Telkomsel congratulates all participants of the IndonesiaNEXT Season 7 Program who have been selected as winners, I hope that all the training and certifications obtained will open up wider opportunities for young Indonesian digital talents to optimize their potential, so that they can become digital talents who are able to make a real contribution to the progress of the Indonesian Nation,” concluded Muharam.
IndonesiaNEXT as part of Telkomsel’s flagship CSR program is aimed at students to cultivate their potential expertise, as well as increase their confidence as competitive digital talents.
Since the beginning of its implementation in 2016, the IndonesiaNEXT Program has reached 38 provinces with a total number of registrants reaching more than 79 thousand students from 3,227 tertiary institutions throughout Indonesia.
IndonesiaNEXT has also provided international standard professional skills certification to more than 6,500 students, 200 lecturers and teaching staff, as well as training and other certifications through inspiring seminars/webinar to more than 28 thousand participants and hard skills training to more than 16,700 participants.
Further information about the IndonesiaNEXT Program can be accessed on the indonesianext.co.id page and IndonesiaNEXT social media (Instagram @indonesia_next, Facebook Indonesia NEXT, Twitter @indonesia_next, Linkedin IndonesiaNEXT, and YouTube Indonesia NEXT). ***
[rel/OB3]
Peringati Tahun Baru Islam | PT RFB Medan Gelar Khataman Al Quran
38 Tahun Manulife Indonesia: Semakin Hari Semakin Baik
Sebelum Berburu Investasi Syariah, Simak Dulu Ulasan Ini
Dorong Peningkatan Ekonomi | Pertagas Bantu Peralatan Pengembangan Usaha di Sumut
Telkomsel Awards 2023 Ajak Pelanggan Memilih Talenta Kreatif Favorit di Ekosistem Digital Indonesia
Telkomsel POIN Cuan Hepi
Dexton Rutin Lakukan Program Tanggung Jawab Sosial
Sold 70%, Vasaka The Reiz Condo Beri Kemudahan Bayar 20 Juta Siap Huni
ProGuard Melindungi Kesehatan Tubuh Masyarakat yang Aktif Bergerak dan Berolahraga
Mesin Cuci Pintar Ala Samsung Lebih Bersih dan Hemat
Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.